Jakarta, NAWACITApost.com – Kisah inspiratif kali ini berasal dari seorang pedagang pentol bakso yang mempunyai keinginan kuat untuk pergi berhaji ke Tanah Suci. Untuk mewujudkan impian tersebut, Iskandar rela menyisihkan penghasilannya sebanyak Rp10 ribu setiap hari selama 10 tahun.
Iskandar merupakan seorang penjual pentol bakso di kawasan Simpang Lima Gumul Kabupaten Kediri, Jawa Timur. Cita-cita Iskandar dan sang istri menunaikan ibadah haji di Tanah Suci akhirnya terwujud berkat kerja keras keduanya selama puluhan tahun.
“Memang punya cita-cita haji sejak dulu, akhirnya punya inisiatif menabung. Dikit-dikit kan akhirnya bisa buat naik haji,” ungkap Iskandar.
Meskipun uang Rp10 ribu bernilai kecil, tapi dengan konsistensi dan kesabaran, uang tersebut perlahan-lahan menjadi banyak. Iskandar dan istrinya akhirnya mampu mendaftar haji pada tahun 2011.
Biaya pelunasan untuk naik haji keduanya juga bisa terpenuhi melalui hasil penjualan bakso pentol. Meski penghasilannya tak menentu sehari-hari, kejujuran dan ketekunan Iskandar serta sang istri akhirnya berbuah manis.