Bojonegoro, NAWACITAPOST.COM – Kapolres Bojonegoro, AKBP Rogib Triyanto, SIK didampingi Kasat Binmas dan Kasat Intelkam melaksanakan silaturahmi dengan Ketua Pimpinan Daerah (PD) Muhammadiyah Kabupaten Bojonegoro, Drs. H. Suwito, M.Si beserta pengurus di kantor PD Muhammadiyah di jalan Teuku Umar Kecamatan/Kota/Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, pada Kamis (2/2/2023).
Kegiatan ini dalam rangka menciptakan Pemeliharaan Keamanan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas) dan untuk memperkuat sinergitas dengan organisasi kemasyarakatan.
Kapolres Bojonegoro, AKBP Rogib Triyanto menyampaikan ucapan terimakasih kepada PD Muhammadiyah atas dukungannya selama ini untuk Polres Bojonegoro, Polda Jatim.
“Ini harus kita lanjutkan sehingga terjalin sinergitas dan kolaborasi yang baik,” kata AKBP Rogip, pada Kamis (2/2/2023).
Ia menyebut, kegiatan silaturahmi kepada para tokoh agama sekaligus kulo nuwun sebagai pejabat baru di Kabupaten Bojonegoro.