Jakarta, NAWACITApost.com – Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko mengatakan, dirinya tak setuju dengan pernyataan bahwa petani lekat dengan kemiskinan. Menurutnya, petani bisa sukses, dan menjadi kaya, serta sejahtera.
“Kita jangan terjebak dengan pandangan negatif seperti itu. Petani Indonesia bisa kaya! Bisa sejahtera!” kata Moeldoko beberapa waktu lalu.
Moeldoko menyampaikan, dunia pertanian sangat luas. Artinya menjadi petani bukan hanya tentang terjun ke medan berlumpur. “Anak-anak muda yang melek teknologi bisa memainkan peran di bidang digital untuk memajukan pertanian Indonesia,” kata dia.
Ketua Umum Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) ini menambahkan, pemerintah terus memprioritaskan bantuan subsidi untuk petani. Salah satunya melalui Kredit Usaha Rakyat (KUR) pertanian yang jumlahnya mencapai Rp70 triliun.
Namun sayangnya, KUR sektor pertanian ini tidak banyak dimanfaatkan oleh petani. Hal itu , dikarenakan, minimnya pengetahuan petani tentang KUR. “Jadi kalau ada saudara-saudara petani kita yang belum dapat KUR, mohon diajari bagaimana caranya untuk mengakses bantuan dari pemerintah ini,” pesan dia.