Kotanopan, NAWACITAPOST.COM – Personil Polsek Kotanopan masuk Sambang ke dalam Lapas Kotanopan. Sebelum masuk ke dalam lingkungan Lapas, anggota dari Polsek Kotanopan terlebih dahulu diminta untuk mengisi buku tamu yang sudah disediakan. Selasa, 17 Oktober 2023 Pukul 08.30 WIB.
Personil Polsek Kotanopan disambut langsung oleh Karupam dan staf Kamtib. Didampingi oleh Karupam dan Anggota Jaga, Personel Polsek Kotanopan mengelilingi Blok hunian.
Bosar Harahap selaku Karupam yang bertugas bersama Personil Polsek Kotanopan memeriksa keadaan WBP dan Inventaris pengamanan di Blok hunian.
Dalam patroli sambang yang dilakukan kali ini, Personel dari Polres Kotanopan melakukan pemantauan terhadap situasi dan kondisi di Lapas Kotanopan serta menanyakan berapa jumlah Warga Binaan baik itu Narapidana maupun Tahanan yang terdapat di Lapas Kotanopan.
Kegiatan diakhiri dengan bincang singkat Personil Polsek Kotanopan beserta Karupam. Pelaksanaan sambang oleh Personil Polsek Kotanopan rutin dan terjadwal. Pelaksanaan Sambang oleh Pihak Polsek Kotanopan dan Lapas menjadi kolaborasi sesama Instansi.