Surabaya NAWACITAPOST – Tak ingin Pancasila tergerus oleh kemajuan teknologi, seluruh elemen muda dan tokoh masyarakat Kecamatan Bulak menyelenggarakan upacara hari Kelahiran Pancasila.
Upacara tersebut dihadiri oleh Pemuda Bulak, Karang Taruna, pelajar dan mahasiswa, Pokdarwis Kecamatan Bulak, tokoh masyarakat, dan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), Ansor, Fatayat, Ikatan Pelajar Muhammadiyah dan Pemuda Muhammadiyah.
Menurut, Abdul Ghoni Mukhlas Ni’am selaku tokoh muda Kecamatan Bulak bahwa upacara hari lahir Pancasila ini sekaligus mengapresiasi upacara-upacara yang dilaksanakan oleh lembaga-lembaga baik pendidikan maupun lembaga masyarakat lainnya, termasuk partai-partai dalam rangka mempertahankan ideologi bangsa Indonesia.
” Pancasila adalah dasar negara kita yang tak tergantikan dalam bentuk apapun. Pancasila adalah ideologi bangsa kita,” ujarnya, Kamis (1/6/2023) di halaman Kecamatan Bulak, Surabaya.