Karawang, NAWACITAPOST.COM – Ratusan Jurnalis se-Jawa Barat menikmati destinasi wisata alam di Saung Koffie Hideung Puncak Sempur, Kecamatan Tegalwaru pada rangkaian akhir Perayaan Hari Pers Nasional (HPN) tingkat Jabar yang digelar di Karawang, Minggu (21/5/2023) .
Ketua PWI Pusat, Atal S. Depari bahkan berseloroh, Puncak Sempur Karawang bagaikan Negeri di Atas Awan. Ia mengaku terkesan dengan perjalanan menuju lokasi, yang menurutnya penuh sensasi.
“Sampai lokasi saya tambah kagum. Ini seperti Negeri di Atas Awan. Kalau tadi peserta tidak memaksakan kesini, keindahan alam ini mungkin tidak akan kami lihat. Indah sekali melebihi ekspetasi,” ungkap Atal, saat dilokasi wisata puncak Sempur Karawang, Minggu (21/5/2023).
Atal sekali lagi mengapresiasi PWI Karawang karena telah berhasil menyelenggarakan HPN dengan semarak penuh makna. Tidak hanya gebyarnya saja, melainkan rangkaian kegiatanya yang mengesankan.