Cilegon, NAWACITAPOST.COM – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Cilegon kembali meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas laporan keuangan tahun 2022 dari Kantor Akuntan Publik (KAP) Armandias Jakarta.
Ketua Baznas Kota Cilegon Taufik Ubaidillah mengatakan, penyerahan hasil audit diberikan langsung oleh Ketua Tim Audit KAP Armandias pada Selasa (21/3) lalu. Dimana, dari capaian tersebut, Baznas Cilegon mendapatkan opini WTP ke-9 secara berturut-turut sejak tahun 2016.
“Karena berdasarkan hasil audit dan uji petik Baznas Kota Cilegon atas laporan keuangan tahun 2022 tidak ada temuan-temuan yang berarti, sehingga Baznas Cilegon mendapatkan opini WTP kembali,” kata Taufik sebagaimana dirilis Diskominfo Kota Cilegon, Jumat 24 Maret 2023.
Dijelaskan Taufik, dalam proses audit dan uji petik, pihak auditor melakukan waktu selama sebulan dengan dua minggu pertama laporan ke kantor dan dua minggu berikutnya melakukan uji petik ke lapangan dan konfirmasi serta opini ke beberapa dinas-dinas.