Makassar, NAWACITApost.com – Kantor Wilayah Kementerian Hukum Dan HAM Sulawesi Selatan gelar Sosialisasi Layanan Administrasi Hukum Umum (AHU) terkait Partai Politik Dan Kewarganegaraan di Claro Hotel Makassar, Senin(13/3).
Kegiatan dibuka oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Hernadi Mewakili Kakanwil Liberti Sitinjak.
“Sosialisasi ini dilaksanakan sebagai implementasi dari Peraturan Menteri Hukum dan HAM RI Nomor : MHH-03.PR.01.03 Tahun 2022 tentang Target Kinerja Kantor Wilayah Program Administrasi Hukum Umum Tahun 2023,” ujar Hernadi mengawali sambutannya.
Hernadi mengungkapkan, Direktorat Jenderal AHU Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia saat ini terdaftar 76 (Tujuh Puluh Enam) Badan Hukum Partai Politik,dan melalui Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Kantor Wilayah tahun ini akan melaksanakan Pengumpulan Data Alamat Kantor dan Pengurus Partai Politik tingkat Provinsi, dengan harapan data yang di peroleh nantinya dapat menjadi bahan dalam mengoptimalkan Layanan Partai Politik di wilayah.