Panyabungan, NAWACITAPOST.COM – Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Panyabungan beserta jajaran mengikuti kegiatan Olah Raga Bersama di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM RI yang dilaksanakan secara virtual. Jum’at, (24/02/2023).
Kegiatan ini menindak lanjuti surat elektronik dari Sektetaris Jenderal Kemenkumham bahwa dalam rangka menjaga kesehatan seluruh jajaran dengan Semangat PASTI maka dilaksanakan lah kegiatan olah raga bersama.
Adapun bentuk olah raga yang dilaksanakan adalah berupa senam pernafasan / jantung dan aerobic.
Selama proses kegiatan berlangsung, semuanya berjalan dengan lancar, aman dan tertib.
(Humas Lapanya)