NAWACITApost.com– Mewakili Menteri Agama RI, Dirjen Bimas Kristen Jeane Marie Tulung, menghadiri Rapat Pendeta Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) yang dilaksanakan di gedung Perkampungan Pemuda HKBP-Jetun Silangit Sumatera Utara, Selasa (17/10/2023), yang dilihat nawacitapost.com dalam website resmi bimaskristen.kemenag,go.id.
Rapat yang mengangkat tema “HKBP proaktif menghadirkan kebaikan Allah bagi semua” (Matius 5:45)”, dan Sub Tema “Pendeta HKBP berkomitmen memperbaharui diri untuk profesional menghadirkan kebaikan Allah dalam semua aras pelayanan HKBP tanpa diakriminatif dan rasis”, diikuti oleh lebih dari 2000 Pendeta HKBP.
Dalam sambutannya Dirjen menekankan pentingnya peran aktif gereja dalam menyebarkan kebaikan dan kasih Allah kepada semua orang, tanpa memandang latar belakang demografis, geografis atau perilaku keseharian.
“Prinsip-prinsip non-diskriminatif dan non-rasis dalam seluruh tingkat dan aras pelayanan gereja HKBP mencerminkan komitmen untuk memastikan bahwa gereja dan pelayanannya terbuka untuk semua tanpa memandang latar belakang ras, karena semua orang diperlakukan dengan adil, setara dan sederajat,” kata Dirjen.