NAWACITAPOST.COM – Kepala Staf Kepresidenan (KSP), Jenderal (purn) Moeldoko didapuk Tokoh Pemersatu Perdamaian Indonesia Timur.
Penghargaan didapat saat perhelatan ‘Silaturahmi Kebangsaan Timur Indonesia Bersatu (TIB) di Tennis Indoor, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, kemarin.
Dalam pidato, Moeldoko menuturkan keberadaan komunitas Indonesia Timur Bersatu. Menurutnya, Indonesia negara yang beragam, dengan berbagai suku, adat, agama hingga bahasa.
“Saya punya ikatan kuat dengan Indonesia Timur sejak awal karir saya di dunia militer, karakter dan kebudayaannya penuh semangat,” kata Moeldoko.
Pada acara TIB yang bertajuk ‘Torang Semua Basudara, Budayaku Jati Diriku. Moeldoko hadir mewakili Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Moeldoko mengatakan bahwa mengatakan pemerintah memberikan perhatian kepada kawasan Indonesia Timur dari segi ekonomi dengan mengembangkan kawasan wisata di Mandalika Nusa Tenggara Barat serta sarana perikanan di Maluku.