Padang Panjang, NAWACITApost.com – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno, mengungkapkan rasa kagumnya terhadap kreativitas masyarakat Desa Kubu Gadang, Kota Padang Panjang, Sumatra Barat (Sumbar), dalam berinovasi menghadirkan atraksi wisata yang unik dan menarik.
Desa Wisata Kubu Gadang yang berlokasi di Kelurahan Elok Lubuk merupakan salah satu dari 75 desa wisata yang terpilih dalam ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2023. Dari segi aksesibilitas, desa ini memiliki jarak tempuh 58 kilometer dengan waktu tempuh sekitar 1,5 jam dari Bandara Internasional Minangkabau.
Dalam kunjungannya ke Desa Wisata Kubu Gadang, Sabtu (1/4/2023), Menparekraf Sandiaga mengungkapkan masyarakat desa ini memiliki kekompakan dalam berinovasi yang berhasil memodifikasi kearifan lokal tradisi Minangkabau menjadi paket-paket wisata berupa kesenian, kuliner, hingga permainan dan kesenian tradisional seperti randai, silek lanyah, dan tari-tarian tradisional yang berbalut edukasi.