NAWACITApost.com – Dalam Semangat Perayaan Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) ke-78 Tahun 2023, Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Palu (LPKA Palu) jalankan kegiatan sepeda santai yang diikuti oleh seluruh jajaran Kemenkumham Sulteng, Sabtu (12/8) pagi.
Kepala Sub bagian Umum, Antonius Andry, didampingi para staf dari masing-masing seksi mengikuti rangkaian acara sepeda santai yang diselenggarakan oleh Kanwil Kemenkumham ini sebagai perwakilan LPKA Palu.
Andry mengatakan untuk membangkitkan semangat insan penyoman di hari ulang tahun Kemenkumham ini sepada santai menjadi salah satu solusinya. Pasalnya keringat yang dihasilkan lewat olahraga dapat menstimulasi otak dan hati menjadi lebih segar sehingga energi positif yang dihasilkan tubuh menjadi jauh lebih banyak.
“Setiap kita selesai olahraga pastinya kita merasa segar dan bugar, nah ini lah poin pentingnya, lewat sepeda santai tentu akan membangkitakan semnagat kita apalgai dilakukan dengan bersa-sama,” ujarnya.