Padangsidimpuan, NAWACITAPOST.COM – Bertempat Ruang Humas Lapas Padangsidimpuan, seluruh jajaran Lapas Kelas IIB Padangsidimpuan Ikuti Kegiatan pelantikan Pimpinan Tinggi (Pimti) Pratama di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten secara virtual, Rabu (15/12/2021).
Baca Juga : Kalapas Kelas III Kotanopan Kanwil Kemenkumham Sumut, Silaturahmi Dengan Kejaksaan Negeri Mandailing Natal
Kegiatan tersebut disaksikan oleh seluruh satuan kerja di lingkungan Kemenkumham di Indonesia, baik secara virtual maupun hadir secara langsung di Graha Pengayoman Sekretariat Jenderal Kemenkumham yang dimulai pada pukul 10.00 WIB sampai dengan selesai.
Tiga Pimpinan tinggi pratama yang dilantik yakni, Tejo Harwanto, sebagai Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten, Masjuno sebagai Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Banten dan Asep Sutandar, sebagai Kepala Lapas Kelas I Tangerang.
Sekretaris Jenderal Kemenkumham, Komjen. Pol. Andap Budhi Revianto dalam sambutannya menyampaikan beberapa poin seperti, Evaluasi Kinerja dalam upaya kepentingan organisasi, Menjaga dinamika organisasi tetap on the track dan Reformasi Birokrasi dalam organisasi harus diwujudkan untuk meraih tata kelola, pembangunan sistem tata kelola dan pemanfaatan Teknologi Informasi.
“Jabatan adalah amanah dari Tuhan Yang Maha Kuasa, oleh karenanya harus diterima dengan suka cita, yaitu selalu bekerja ikhlas dan sepenuh hati. Berikan kemampuan terbaik saudara dan tinggalkan legacy yang bermanfaat bagi organisasi, bangsa dan negara serta teruslah menjadi insan pengayoman,” Ucap Sekretaris Jenderal Kemenkumham.
Andap Budhi Revianto juga mengingatkan agar pejabat yang baru dilantik dapat terus meningkatkan integritas, terus bekerja dengan baik, utamakan akuntabilitas, kedepankan integritas, dan tidak bermain-main dengan kewenangan yang dimiliki.
(Humas Lapasid)